HousingEstate, Jakarta - Pelaksana tugas (Plt) Gubernur DKI Jakarta, Basuki T. Poernama (Ahok), menjamin penanganan masalah banjir di Jakarta kali ini akan lebih baik dibandingkan sebelumnya. Pemprov DKI, kata Ahok, telah melakukan berbagai upaya untuk mengantisipasi terjadinya banjir musiman, salah satunya dengan membangun tanggul di sepanjang pantai Jakarta.
“Pasti lebih siap, lihat saja sheet pile di Gunung Sahari selain proyek National Capital Integrated Coastal Development (NCICD) tahap A, itu kan penguatan tanggul di sepanjang pantai utara Jakarta,” ujar Ahok di Balaikota, Selasa (28/10).
Kendati masih banyak perdebatan tentang proyek NCICD, menurut Ahok, proyek tersebut terutama penguatan tanggul akan mengurangi bencana banjir di wilayah pesisir utara Jakarta. “Sekarang nggak perlu berdebat dulu yang penting ada hasilnya, kita sudah pasang pompa di Pasar Ikan dan sudah beroperasi. Yang kita perkuat tanggul laut di daerah Pluit, Muara Karang, Pantai Indah Kapuk. Kita perkirakan kalau pun banjir paling hanya sehari,” tandasnya.
Ahok mengajak seluruh masyarakat untuk terlibat aktif menyelesaikan berbagai permasalahan kota, khususnya dalam penaggulangan banjir. Warga yang tinggal di pinggiran kali dan waduk agar sukarela pindah ke hunian yang lebih layak. “Kalau semua warga mendukung kita pasti aman-aman saja,” imbuhnya.