HousingEstate, Jakarta - Ciputra Group kian ekspansif menggarap proyek di seluruh kota-kota Indonesia mulai dari ujung Sumatera hingga Papua. Total Ciputra menggarap 89 proyek di seluruh Indonesia di tahun 2015 ini. Untuk mendukung pembangunan pemerintah di Kabupaten Deli Serdang, Sumatera Utara, CitraLand Bagya City melebarkan fly over Deli Serdang.

Menurut Wibowo Raharjo, General Manager CitraLand Bagya City, Kabupaten Deli Serdang kian ramai dan padat sehingga dibutuhkan fasilitas jalan untuk menunjang peningkatan aktifitas kotanya. “Makanya kami lakukan pelebaran jembatan yang sudah ada sehingga masyarakat kian nyaman beraktifitas,” ujarnya dalam siaran pers yang diterima housing-estate.com, Jumat (6/3).

Pelebaran jembatan dilakukan mencapai 20 m dari lebar sebelumnya yang hanya 9 m sehingga secara tampilan maupun fungsinya sudah seperti jalan protokol di kota besar. Pelebaran ini juga akan membuat nyaman akses untuk menuju ke kawasan CitraLand Bagya City yang berlokasi di Jalan Pasar V Timur (Jalan Kolam Medan Estate).

Jembatan fly over-nya terletak di atas jalan tol Belmera Bandar Selamat di Km 20+718 yang memiliki panjang struktur jembatan mencapai 407.880 m. Bagian yang berada tepat di atas tol panjangnya mencapai 34,8 m. Investasi yang dikeluarkan untuk pelebaran fly over ini mencapai Rp20 miliar-Rp25 miliar.

“Pembangunan strukturnya sudah dimulai sejak awal Februari 2015, saat ini tiang pancang sudah berbaris di sisi-sisi jembatan yang lama dan akan diresmikan seremoni groundbreaking-nya Minggu, 8 Maret 2015 sekaligus customer gathering konsumen CitraLand Bagya City,” imbuh Wibowo.

Di acara ini konsumen juga dapat melihat langsung progres pembangunan propertinya baik rumah maupun ruko. Saat ini juga tengah dibangun club house untuk melengkapi fasilitas di kawasan perumahan. Dengan telah beroperasinya Bandara Kualanamu dan pembangunan jalan tol menuju Kualanamu, CitraLand Bagya City, disebut Wibowo telah meningkat investasinya mencapai 40-60 persen.

“Sejak tahun 2013 lalu kami berhasil menjual sebanyak 1.000 unit yang mencakup tahap 1 dan 2 langsung sold out. Progres club house sudah mencapai 50 persen dan dalam waktu dekat akan ditambah lagi fasilitas mal, universitas, rumah sakit, waterpark, dan sebagainya,” tandasnya.

CitraLand Bagya City dikembangkan di atas lahan seluas 211 ha yang diklaim terbesar di Kota Medan. Kawasan yang dibangun akan terintegrasi meliputi hunian, kawasan perdagangan, perkantoran, pusat perbelanjaan, hotel, apartemen, dan sebagainya. Pengembangannya dalam empat tahap, tahap pertama dikembangkan 63,4 ha yang terdiri dari 863 kaveling rumah, 730 unit ruko, dan 17 kaveling komersial. Investasi untuk tahap pertama ini mencapai Rp1,2 triliun.