HousingEstate, Jakarta - Lippo Group melalui anak usahanya PT Lippo Karawaci Tbk, meluncurkan proyek prestisius terbarunya di pusat Kota Manado, Sulawesi Utara, yang dinamakan Monaco Bay Manado Resort City. Proyek ini dikembangkan sebagai luxurious resort integrated development dengan investasi mencapai Rp6 triliun. Nama Monaco diambil dari nama sebuah negara kota berbentuk kerajaan di Eropa. Raja negeri kecil yang punya sirkuit F1 ini adalah Pangeran Albert II yang menggantikan mendiang ayahnya Pangeran Rainer.
Menurut Ivan Budiono, CEO Lippo Homes (divisi hunian Lippo Group), Monaco Bay adalah pembangunan terbesar dan terbaru yang dikembangkan Lippo untuk kawasan Indonesia bagian timur. “Ini merupakan yang pertama dan satu-satunya pengembangan proyek luxurious resort style, dengan adanya proyek ini akan menyandingkan Manado dengan kota-kota resort berstandar internasional dan terbaik di dunia seperti Monaco City,” ujarnya saat acara peresmian di Manado, Rabu (25/3).
Monaco Bay dikembangkan di atas lahan seluas 8 ha yang akan terdiri dari delapan landmark tower. Konsepnya mempersembahkan 15 in 1 dan untuk memperkuat Kota Manado sebagai destinasi wisata lautan selain mengukuhkannya sebagai kota resort internasional. Yang akan dikembangkan di proyek ini antara hotel bintang lima, lifestyle office, cinema, grand chapel, sekolah internasional, rumah sakit, guest house, dan sebagainya.
Hal lainnya yang akan mendukung pengembangan proyek ini adalah dikukuhkannya Manado sebagai pusat koral dunia dan menjadi pintu gerbang wisata lautan unggulan di Sulawesi dan Indonesia bagian timur. “Pemerintah juga mendukung dengan mengeluarkan kemudahan perizinan untuk kapal wisata yacht yang berlaku efektif tahun ini. Kebijakan ini akan semakin memperkuat tujuan wisata kawasan dan tidak lagi hanya dijadikan untuk numpang lewat,” lanjut Ivan.
Untuk tahap pertama, pengembangan Monaco Bay akan dilakukan untuk luas area 2,2 ha yang akan dibangun Monaco Suites, sebuah tower kondominium setinggi 40 lantai yang akan menjadi landmark megah di Manado. Tipe unit yang ditawarkan mulai 1-3 kamar berukuran 45-116 m2. Proyek ini akan kembali dirancang oleh DP Architect Singapura.