HousingEstate, Jakarta - Untuk membersihkan AC (air conditioner) biasanya kita memanggil petugas jasa pembersih. Kini dengan PowerSpray AC Clean (Jepang), pembersihan AC menjadi lebih mudah, praktis, dan bisa dikerjakan sendiri. Tinggal semprotkan ke unit indoor-nya, produk akan bekerja dengan lima langkah: sebagai pembersih, anti kuman, anti karat, penghilang bau, dan pengharum. Menggunakan bahan yang aman yang sudah disertifikasi Japan Food Laboratories (JAS) dan Kementerian Kesehatan RI, cara pakai produk betul-betul tinggal semprot ke bagian evaporator unit indoor AC. Pastikan AC dalam kondisi off, buka panel depannya, cabut filternya, kemudian cuci dengan air. Selanjutnya tinggal semprot bagian dalam AC (evaporator) dengan jarak 1 cm, tunggu 10 – 15 menit sebelum filter dipasang lagi. Kotoran yang rontok oleh semprotan akan terbuang melalui saluran pembuangan.

Menurut Siska Andriyani dari PT Jaya Utama Anugerah Raya, distributor AC Clean, untuk AC lama sebaiknya dibersihkan dulu oleh jasa pembersih AC karena kotorannya yang sudah terlalu banyak bisa menyumbat saluran pembuangan. “Setelah diservis atau untuk AC yang relatif baru bisa langsung semprot,” katanya. Selain membersihkan, PowerSpray AC Clean juga merawat mesin AC dan membuatnya selalu berkinerja prima. Tersedia dalam kemasan 500 ml yang dapat digunakan 5 – 8 kali pembersihan AC berkapasitas 1 PK, produk dijual Rp70 ribu/kaleng.

Selain pembersih AC, Jaya Utama juga memasarkan PowerSpray Air Freshener untuk mengharumkan ruangan ber-AC. Produk bekerja dengan membungkus dan membunuh bakteri penyebab bau. Ruangan pun menjadi wangi dan segar. Sebelum disemprotkan, sumber bau terlebih dulu dihilangkan. “Kandungan disinfektannya sudah diuji klinis food grade dari Universitas Indonesia, sehingga aman untuk ruang bayi sekalipun,” ujar Siska. Selain untuk rumah, produk Jepang ini juga cocok untuk menyegarkan udara di kabin mobil. Tersedia dalam aroma pinus, lavender, dan lemon, PowerSpray Air Freshener dalam kemasan 250 dan 400 ml dijual Rp27 ribu dan Rp35 ribu.

Sumber: Majalah HousingEstate

Dapatkan Majalah HousingEstate di toko buku atau agen terdekat. (Lihat: Daftar Retailer) atau Unduh versi digitalnya WayangForce, Scoop & Scanie.