Selasa, Oktober 14, 2025
HomeBerita PropertiSummarecon Bekasi Hadirkan Pusat Komersial Baru

Summarecon Bekasi Hadirkan Pusat Komersial Baru

Perumahan berskala besar Summarecon Bekasi di Kota Bekasi, Jawa Barat, makin berkembang menjadi sebuah kota baru, sehingga kebutuhan terhadap area bisnis di kawasan terus meningkat. Saat ini Summarecon Bekasi telah dihuni lebih dari 3.000 kepala keluarga mencakup sekitar 10 ribu penghuni, didukung aneka fasilitas pendidikan, kesehatan, pusat belanja, pasar modern, hotel, area komersial, hingga pusat kuliner La Terrazza. Untuk melayani populasi itu developer Summarecon Bekasi menghadirkan sentra komersial terbaru Crystal Boulevard Signature Commercial dekat flyover KH Noer Ali di kawasan Summarecon Bekasi.

“Kawasan komersial di sini memiliki value yang tinggi. Terbukti dengan respon yang sangat positif dari para pelaku bisnis yang telah membuka usaha di kawasan ini. Itu yang mendorong kami kembali menghadirkan produk komersial baru seiring kebutuhan yang terus meningkat,” kata Albert Luhur, Executive Director PT Summarecon Agung Tbk, developer Summarecon Bekasi, melalui siaran pers Selasa (3/10).

Di Summarecon Bekasi telah beroperasi 500 unit usaha. Yang terbaru antara lain Inspira Home & Living, Kipina Kids, Subaru Dealer Store, William Mobilindo, Lawless Burgerbar, Menya Musashi Bubkotsu, Vilo Gelato, Kopi Nako, RM Padang Pagi Sore, Rumah Sakit Permata Keluarga, Maison Tetsuya, BMW Dealer Store, Derma Express, Sushi Hiro, Asian Village, Mixue, Feel Matcha, dan Sai Ramen.

Crystal Boulevard Signature Commercial dihadirkan dengan banyak keunggulan. Antara lain konsep arsitektur modern dan eksklusif. Lokasi di area terdepan bundaran landmark Summarecon Bekasi yang sudah sangat hidup dan dilintasi lebih dari 40 ribu kendaraan setiap hari. Aksesnya menghadap tiga bulevar Ahmad Yani, Crystal, dan bagian selatan, serta dekat dengan La Terrazza dan bersisian dengan Summarecon Mall Bekasi (SMB) 2. Tanggal 28 September 2023 SMB 2 resmi melakukan groundbreaking di atas lahan 46.538 m2 yang akan menghadirkan total luas bangunan 87.458 m2 atau mal terbesar di Bekasi.

Ruko premium Signature empat lantai dengan kaca-kaca lebar yang menghadap langsung ke bulevar dan view landmark Summarecon Bekasi ini, didukung double loaded parking (500 lot) dan ditawarkan sebanyak 29 unit. Tipenya mulai kaveling 5×15 m hingga 7×15 m dengan bangunan 129-544 m2 seharga mulai dari Rp3,4 miliar per unit. “Launching perdana akan dilakukan 21 Oktober 2023 di Plaza Summarecon Jakarta,” ujar Albert. Summarecon Bekasi merupakan proyek seluas 270 ha di lintasan Jl KH Noer Ali, Jl Jend A Yani, dan Jl Perjuangan, Bekasi, yang dimulai tahun 2010. Summarecon membangun flyover KH Noer Ali untuk menghubungkan kawasannya dengan lebih mudah ke wilayah utara dan selatan Kota Bekasi.

Berita Terkait

Ekonomi

September Penjualan Eceran Diprediksi Tumbuh Lebih Tinggi

Survei Penjualan Eceran Bank Indonesia (SPE BI) Agustus 2025...

Ada HUT RI, Penjualan Eceran Agustus Tumbuh Jauh Lebih Tinggi

Survei Penjualan Eceran (SPE) Bank Indonesia September 2025 yang...

Utang Pinjol Terus Menurun, Paylater Tetap Melesat

Hasil Rapat Dewan Komisioner Bulanan Otoritas Jasa Keuangan (RDKB)...

Berita Terkini