Sabtu, Januari 10, 2026
HomeNewsEkonomiPenghujung 2025 Keyakinan Konsumen Menurun. Paling Menurun Keyakinan Kaum Bawah

Penghujung 2025 Keyakinan Konsumen Menurun. Paling Menurun Keyakinan Kaum Bawah

Survei Konsumen Bank Indonesia pada Desember 2025 yang dirilis Jum’at (9/1/2026) mengindikasikan, keyakinan konsumen terhadap kondisi ekonomi tetap kuat.

Tercermin dari Indeks Keyakinan Konsumen (IKK) Desember 2025 yang tetap berada di level optimis sebesar 123,5 (indeks >100), meskipun sedikit lebih rendah dari IKK November 2025 sebesar 124.

Tetap kuatnya keyakinan konsumen tersebut bersumber dari persepsi terhadap kondisi ekonomi saat ini dan ke depan yang tetap berada pada level optimis (indeks >100).

Indeks Kondisi Ekonomi Saat Ini (IKE) dan Indeks Ekspektasi Konsumen (IEK) masing-masing tercatat sebesar 111,4 dan 135,6, menurun dibanding November sebesar 111,5 dan 136,6. Data tersebut menunjukkan, penurunan terdalam terjadi pada IEK yang mengindikasikan konsumen kurang optimis memandang prospek ekonomi ke depan.

Baca juga: Keyakinan Konsumen Naik Makin Tinggi, Tertinggi Dalam 7 Bulan Terakhir

Yang paling kurang optimis kalangan bawah (pengeluaran Rp1-2 juta), dengan indeks 113,7 dari November 2025 sebesar 119,8. Diikuti kalangan atas (pengeluaran di atas Rp5 juta) dengan indeks 128,3 dibanding November sebesar 130,6.

Sementara tiga kelompok pengeluaran lain: kalanga menengah bawah (pengeluaran Rp2,1-3 juta), menengah (pengeluaran Rp3,1-4 juta) dan menengah atas (pengeluaran Rp4,1-5 juta), meningkat optimismenya.

Paling tinggi peningkatan IKK-nya, kaum menengah atas dari 126,9 menjadi 129,2, diikuti kaum menengah dan menengah bawah dari 117,3 menjadi 118,3 dan dari 117,6 menjadi 117,9.

Secara spasial, IKK mengalami peningkatan di mayoritas kota yang disurvei, terutama di Banten, Mataram, dan Ambon. Sementara IKK mengalami penurunan di beberapa kota, terutama di Medan dan Padang yang dipengaruhi oleh dampak bencana banjir Sumatera.

Berita Terkait

Ekonomi

Bank BNI Perluas Inklusi Keuangan di Pelosok Melalui BNI agen46

Bank BNI terus memperluas akses layanan keuangan bagi masyarakat...

Rupiah Terpuruk Kendati Modal Asing Masih Rajin Masuk

Naik turunnya nilai tukar rupiah terhadap dolar AS (USD)...

November 2025 Kredit Bermasalah Pinjol Meningkat Pesat

Rapat Dewan Komisioner Bulanan (RDKB) Otoritas Jasa Keuangan (OJK),...

Dahului BPS, Purbaya Akui Ekonomi Triwulan IV-2025 Tak Akan Tumbuh Sesuai Janji 5,7 Persen

Badan Pusat Statirstik (BPS) belum mengumumkan realisasi pertumbuhan ekonomi...

Berita Terkini