Kota Deltamas Rilis Galeri Bisnis Berkonsep Alfresco
Sinar Mas Land (SML), pengembang Kota Deltamas (3.200 ha) di Cikarang, Bekasi (Jawa Barat), melalui PT Puradelta Lestari Tbk, menilai kebutuhan terhadap ruang komersial di Kabupaten Bekasi masih tinggi, seiring meningkatnya urbanisasi ke wilayah itu. Mengutip data Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil, populasi Kabupaten Bekasi tahun lalu tercatat 3.214.791 jiwa, naik hampir 200.000 jiwa dibanding 2022. Karena itu SML meluncurkan komplek ruko Almandine Business Gallery tahap 2 di Kota Deltamas.
“Almandine Business Gallery tahap pertama mendapatkan respon yang sangat positif dari masyarakat. Seluruh unitnya terjual dalam waktu singkat sejak diluncurkan akhir 2022,” kata Direktur Operasional PT Puradelta Lestari Tbk Tommy Satriotomo, seperti dikutip keterangan tertulis SML awal pekan ini.
Selain pertumbuhan populasi Kabupaten Bekasi yang tinggi, produk properti komersial itu diminati karena memiliki captive market yang besar. Yakni, sekitar 20.000 karyawan Greenland International Industrial Center (GIIC) di Kota Deltamas, ditambah sekitar 11.000 karyawan Pemkab Bekasi, dan sekitar 10.000 penghuni Kota Deltamas.
Menurut Direktur Sales & Marketing Kota Deltamas Stanley W Atmodjo, Almandine tahap dua menawarkan 16 unit ruko tiga lantai tipe 166,5 m2 di atas kaveling 66,5 m2 (166,5/66,5), 233/66,5, dan 275/80,5. “Harganya mulai dari Rp2,5 miliar per unit belum termasuk PPN. Developer memberikan subsidi DP (down payment) untuk setiap pembelian unit,” ujarnya.
Baca juga: Savasa Terus Berproses Jadi Kota Pintar
Almandine Business Gallery didesain dengan konsep alfresco dining food terrace. Yakni, area makan yang semi terbuka sehingga terasa lapang dan sejuk. Seluruh unit bisa dipakai untuk bisnis showroom, office, retail, selain restoran. Semua unit menghadap ke Jalan Deltamas Boulevard selebar 40 meter, dengan dua akses jalur keluar masuk kendaraan, plus lahan parkir yang luas.
Lokasi Almandine dekat dengan Kantor Pemkab Bekasi, sehingga memudahkan pelaku usaha mengurus perizinan (Pelayanan Satu Atap). Selain itu juga dekat dengan berbagai fasilitas yang ada di Kota Deltamas, seperti Cikarang Japanese School, kampus ITSB, SMK Ananda Mitra Industri, RS Mitra Keluarga, RS Permata Keluarga, RS EMC Cikarang, dan AEON Mall Deltamas. Kota Deltamas bisa diakses melalui jalan tol Jakarta-Cikampek di KM 31, dan Stasiun Kereta Cepat Karawang yang akan beroperasi pada 2025.